Text
Pengaruh Pengajaran Remedial terhadap Pencapaian KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal) di MI Nurul Ulum II Teja Barat Pamekasan. Skripsi, Jurusan Tarbiyah, Program Studi Pendidikan Agama Islam, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Pamekasan
ABSTRAK
Abdul Azis, 2011, Pengaruh Pengajaran Remedial terhadap Pencapaian KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal) di MI Nurul Ulum II Teja Barat Pamekasan. Skripsi, Jurusan Tarbiyah, Program Studi Pendidikan Agama Islam, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Pamekasan, Pembimbing: Drs. H. M. Rasyid Ridla, M.Ag
Kata Kunci: Pengajaran remedial, Pencapaian KKM
Ada dua permasalahan yang menjadi pokok dalam penelitian ini, pertama, tentang ada tidaknya pengaruh pengajaran remedial terhadap pencapaian KKM siswa di MI. Nurul Ulum II Teja Barat Pamekasan, kedua, seberapa besar pengaruh pengajaran remedial terhadap pencapaian KKM siswa di MI. Nurul Ulum II Teja Barat Pamekasan.
Populasi dalam penelitian ini adalah siswa MI Nurul Ulum II Teja Barat Pamekasan tahun pelajaran 2010/2011 dengan jumlah populasi sebanyak 164 siswa, jumlah sampel 15 % dari jumlah populasi yang ada, sehingga yang diteliti menjadi (25 siswa), ditentukan dengan menggunakan teknik area sampling (sample acak). Instrumen yang digunakan dalam pengumpulan data adalah angket, observasi dan wawancara. Pengumpulan data berlangsung selama 25 hari, mulai tanggal 15 Januari sampai 10 Pebruari 2011. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik dengan korelasi product moment.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengajaran remedial berpengaruh terhadap pencapaian KKM (kriteria ketuntasan minimal) siswa di MI Nurul Ulum II Teja Barat Pamekasan dan pengaruhnya cukup signifikan. Hal ini terbukti dari hasil analisis statistik product moment yang menunjukkan bahwa nilai “r” kerja = 0,795 lebih besar dari nilai “r” tabel product moment. Yaitu pada interval kepercayaan 95% (0,514). Dan pada interval kepercayaan 99% (0,641), maka “r” kerja lebih besar dari “r” harga kritik product moment. Dan “r” kerja 0,795 berada di antara angka 0,600 sampai dengan 0,800 dengan nilai interpretasi cukup.
Berdasarkan hasil penelitian di atas, maka pengajaran remedial di MI Nurul Ulum II Teja Barat Pamekasan perlu semakin ditingkatkan, agar pencapaian hasil belajar siswa semakin bagus.
Tidak tersedia versi lain