Text
Pengaruh Pembelajaran Kitab TA’limul Muta’allim terhadap Akhlak Murid Madrasah Diniyah Ittikhadzul Mudzakkirin Rabah Tengginah Murtajih Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan, Skripsi, STAIN Pamekasan Jurusan Tarbiyah, Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI)
ABSTRAK
Abd. Kadir Jailani 2011, Pengaruh Pembelajaran Kitab TA’limul Muta’allim terhadap Akhlak Murid Madrasah Diniyah Ittikhadzul Mudzakkirin Rabah Tengginah Murtajih Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan, Skripsi, STAIN Pamekasan Jurusan Tarbiyah, Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI), Pembimbing : Drs. Masyhur Abadi, M.Fil.I
Kata Kunci : Pembelajaran Kitab Ta’limul Muta’allim, Akhlak Murid.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Pembelajaran Kitab Ta’limul Muta’allim terhadap Akhlak Murid MD.Ittikhadzul Mudzakkirin Rabah Tengginah Murtajih Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan.
Penelitian ini dilakukan di MD.Ittikhadzul Mudzakkirin Rabah Tengginah Murtajih Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan tahun 2010-2011. Populasi penelitian ini adalah Murid Kelas VI sebanyak 29 murid, sedangkan jumlah keseluruhan dari kelas I sampai VI adalah 158 murid. Adapun pengambilan sampel purposive Sampling.
Hasil penelitian membuktikan bahwa ada Pengaruh Pembelajaran Kitab Ta’limul Muta’allim Terhadap Akhlak Murid MD. Ittikhadzul Mudzakkirin Rabah Tengginah Murtajih Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan. Hal ini terbukti dari hasil analisis statistic yang menunujukkan bahwa setelah r kerja (0.657) dikonsultasikan dengan nilai kritik product moment pada N = 29 dengan taraf control signifikansi 1 % = 0.254 dan taraf signifikansi 5 %= 0.345 ternyata r kerja lebih besar dari nilai kerja product moment. Dengan demikian maka dapat dikatakan ada korelasi positif antara kedua variable pnelitian tersebut. Dengan kata lain hipotesa yang menyatakan : “ada Pengaruh Pembelajaran Kitab Ta’limul Muta’allim Terhadap Akhlak Murid MD. Ittikhadzul mudzakkirin rabah Tengginah Murtajih Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan”. Diterima kebenarannya.
Untuk mengetahui besar kecilnya hubungan antara dua variable tersebut r kerja dikonsultasikan dengan table interpretasi korelasi product moment, dimana r kerja berada para rentangan nilai anatara 0.600 s/d 0.800 yang berarti korelasi atau urgensi kedua variable berada pada taraf signifikansi yang cukup.
Tidak tersedia versi lain