Text
Implementasi Program Khithabah dalam Upaya Meningkatkan Kemampuan Berdakwah Santri di Pondok Pesantren Nasyrul Ulum Bagandan Pamekasan
Kata kunci: khithabah, kemampuan berdakwah, santri
Khithabah merupakan suatu kegiatan melatih seseorang dalam berdakwah. Program
khithabah banyak dilaksanakan di lembaga-lembaga Islam seperti di pondok pesantren. Tidak
semua orang bisa berkomuniasi dan menyampaikan dakwah dihadapan banyak orang. Untuk itu
perlu adanya latihan dan pembiasaan berkomunikasi didepan orang banyak yang disebut dengan
istilah khithabah. Seorang muslim dianjurkan untuk melakukan dakwah mengingatkan sesama
pada kebaikan. Berdasarkan hal tersebut, maka ada dua permasalahan yang menjadi kajian pokok
dalam penelitian ini, yaitu: pertama, bagaimana pelaksanaan program khithabah dalam upaya
meningkatkan kemampuan berdakwah santri di pondok pesantren Nasyrul Ulum Bagandan
Pamekasan. Kedua, bagaimana pengaruh program khithabah dalam meningkatkan kemampuan
berdakwah santri di pondok pesantren Nasyrul Ulum Bagandan Pamekasan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif.
Sumber data penelitian ini adalah wakil pengasuh, pengurus/ustdaz ustadzah dan santri pondok
pesantren Nasyrul Ulum Bagandan Pamekasan dan teknik pengumpulan data diperoleh melalui
wawancara semi-terstruktur, observasi non partisipan dan dokumentasi, sedangkan pengecekan
keabsahan data dilakukan dengan perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan dan
triangulasi.
Hasil penelitian menunjukan bahwa: pertama, program khithabah dilaksanakan setiap
satu minggu sekali tepatnya pada malam sabtu setelah sholat isya’ berjama’ah, semua santri
berkumpul di musholla dan program khithabah segera dimulai, program khithabah ini sudah
tersusun sebagaimana suatu acara yang diatur oleh santri yang bertugas menjadi Mc, setelah itu
dilanjtutkan dengan pembacaan qiro’at, sholawat Nabi, himne pondok pesantren Nasyrul Ulum,
ikrar santri, dakwah 3 bahasa, puisi, evaluasi, ceramah agama dan terakhir penutup. Kedua,
pengaruh program khithabah pada kemampuan berdakwah santri di pondok pesantren Nasyrul
Ulum Bagandan Pamekasan, yaitu kemampuan santri dalam berdakwah semakin baik, serta
dalam pelaksanaan program khithabah dapat menumbuhkan rasa percaya diri, menumbuhkan
keberanian dan menghilangkan rasa gugup. Sehingga bisa dikatakan bahwa pondok pesantren
Nasyrul Ulum dapat membentuk generasi-generasi muda yang profesional.
Tidak tersedia versi lain