Text
Variasi Bahasa Slang Pada Remaja di Kota Pamekasan,
Kata Kunci: Variasi Bahasa Slang dan Remaja
Penelitian ini dilatar belakangi oleh bahasa sebagai alat komunikasi berkaitan erat dengan sosiolinguistik, yaitu ilmu yang mengkaji hubungan antara penggunaan bahasa dalam konteks kemasyarakatan yang ada. Setiap bahasa memiliki variasi bahasa yang berbeda-beda salah satunya seperti variasi bahasa slang. Bahasa slang biasa digunakan kalangan remaja
Berdasarkan hal tersebut, maka ada 2 permasalahan yang menjadi kajian pokok dalam penelitian ini, yaitu: pertama, apa saja bentuk variasi bahasa slang yang digunakan oleh remaja di Kota Pamekasan Jalan Purba Kabupaten Pamekasan dan kedua apa fungsi variasi bahasa slang yang digunakan oleh remaja di Kota Pamekasan Jalan Purba Kabupaten Pamekasan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif. Sumber data nya remaja usia 12-21 tahun di Jalan Purba Kota Pamekasan dengan narasumber 10 orang. Data nya berupa tuturan remaja yang mengandung bahasa slang. Prosedur pengumpulan data dalam penelitian ini yakni metode simak (observasi ) dan metode cakap (wawancara). Sedangkan pengecekan keabsahan data dilakukan melalui triangulasi teknik dan triangulasi waktu.
Hasil penelitian pada tuturan remaja yang mengandung variasi bahasa slang ditemukan 15 bentuk variasi bahasa slang. Diklasifikan kedalam 4 bentuk variasi bahasa slang. Pertama, bentuk variasi bahasa slang singkatan terdapat 5 data. kedua, bentuk variasi bahasa slang salah ucap yang lucu terdapat 2 data. ketiga, bentuk variasi bahasa slang dipendekkan terdapat 6 data. keempat, bentuk variasi bahasa slang interjeksi terdapat 2 data. sedangkan fungsi variasi bahasa slang ditemukan tiga fungsi dari 15 bentuk variasi bahasa slang. Fungsi pertama, untuk bercanda terdapat 1 data. kedua, untuk mempersingkat terdapat 5 data. Ketiga, untuk menambah kosa kata terdapat 9 data.
Tidak tersedia versi lain