Text
Model Pembelajaran Portofolio pada Mata Pelajaran IPS untuk Membentuk Keterampilan Kreatif Siswa Kelas VII di MTS Al-Mujtama'
Kata Kunci, Model Portofolio, Keterampilan, Kreatif
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh siswa kelas VII yang minat semangat dan
belajarnya kurang pada mata pelajaran IPS, penggunaan model pembelajaran yang tepat
dalam pembelajaran akan membantu siswa dalam memberikan hasil yang positif.
Berdasarkan hal tersebut maka ada tiga point permasalahan yang menjadi pokok kajian dalam
penelitian ini. Yaitu : Bagaimana Penerapan Model Pembelajaran Portofolio pada mata
pelajaran IPS untuk menumbuhkan rasa ingin tahu, berfikir kritis, mengeksplorasi ide siswa
kelas VII di MTs Al-Mujtama’.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus,
Sumber data yang diperoleh mengikuti prosedur pengumpulan data yang ada yaitu: observasi,
wawancara, dan dokumentasi. Peneliti juga telah melalui tahap-tahap penelitian diantaranya,
tahapan Pra-Lapangan, tahapan pengerjaan lapangan, dan dan analisis data, Informannya
adalah guru IPS kelas VII dan siswa kelas VII serta kepala sekolah di MTs Al-Mujtama’.
Hasil penelitian ini menjawab tentang hasil penelitian bahwa pertama: Penerapan
Model Pembelajaran Portofolio pada mata pelajaran IPS untuk menumbuhkan rasa ingin
tahu, ini terletak pada langkah model pembelajaran portofolio yang pertama yaitu, peserta
didik mengidentifikasikan masalah, kelas yang sudah dibagi menjadi 4 kelompok yang setiap
kelompok harus menemukan permasalahan yang akan dikaji didalam kelas, pada fase ini
siswa berusaha membaca dan mencari tahu sampai menemukan permasalahan apa yang
terjadi, jadi langkah ini merupakan langkah untuk menumbuhkan rasa ingin tahu siswa kelas
VII karena dengan melakukan langkah ini rasa inagin tahunya siswa tinggi untuk menemukan
sebuah jawabannya. Kedua, Penerapan model pembelajaran portofolio pada mata pelajaran
IPS untuk mengembangkan kemampuan berfikir kritis siswa kelas VII di MTs Al-Mujtama’
ini terletak pada langkah yang kedua, peserta didik memilih permasalahan yang sudah
ditemukan, pada tahap ini siswa berfikir kritis permasalahan apa yang memang benar-benar
pantas dikaji didalam kelas, selain memilih mereka juga berfikir agar tidak salah dalam
menentukan permasalahannya, jadi pada tahap ini merupakan langkah dalam
mengembangkan kemampuan berfikir kritis siswa kelas VII. Ketiga, Penerapan model
pembelajaran portofolio pada mata pelajaran IPS untuk mengeksplorasi pemilihan ide kelas
VII di MTS Al-Mujtama’ ini terletak pada langkah keempat yaitu, peserta didik
mengembangkan portofolio kelas, guru meminta untuk portofolio kelas harus didesain
sekreatif mungkin agar mudah dibaca dan difahami, artinya pada tahap ini peserta didik
saling mengeksplor ide mereka gagasan mereka, agar mengahasilkan sebuah karya portofolio
kelas yang baik, langkah ini merupakan langkah untuk mengeksplorasi pemilihan ide siswa
kelas VII di MTs Al-Mujtama’
Tidak tersedia versi lain