Text
Analisis SWOT Layanan BSI mobile Banking Pada Kepuasan Mahasiswa Perbankan Syariah IAIN Madura Angkatan Tahun 2019
Kata kunci : Analisis SWOT, BSI Mobile Banking, Kepuasan Mahasiswa.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui prosedur dan penerapan
layanan Mobile Banking Bank Syariah Indonesia, bagaimana kinerja dalam
pelayanan yang diberikan baik pelayanan secara langsung atau di dalam aplikasi,
untuk mengetahui analisis strategi yang dapat digunakan untuk membantu
kemajuan lembaga dilihat dari pemahaman serta kontribusi yang di lakukan oleh
nasabah khususnya mahasiswa.
Analisis SWOT merupakan indentifikasi berbagai faktor, baik internal
maupun eksternal dalam menganalisis startegi perusahaan. Analisis ini didasarkan
pada logika yang dapat memaksimalkan kekuatan (strength) dan peluang
(opportunities) namun secara bersamaan dapat meminimalkan kelemahan
(weaknesses) dan ancaman (threats). Penelitian menggunakan pendekatan
kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Sumber data diperoleh dari data
primer dan data sekunder. Prosedur pengumpulan data yaitu observasi,
wawancara, dokumentasi dan pengecekan keabsahan data yang dilakukan melalui
triangulasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1.) prosedur dan pelayanan yang
diberikan oleh pihak BSI dinilai baik. Cekatan, telaten, cepat dan tepat, selain itu
prosedur dalam aktivasi BSI mobile banking juga dapat di lakukan dengan mudah
dan gratis tanpa persyaratan yang sulit. Selain itu, juga ada fitur – fitur lain yang
dijelaskan seperti transfer, informasi akun rekening, E-mas, pembayaran,
pembelian, layanan islami, berbgai-ziswaf, menu favorit, tarik tunai tanpa kartu
dan layanan costumer care. 2.) Hasil analisis yang diperoleh dari koordinat
0.70;0.51 yang mana kordinat ini berada pada kuadran I yaitu strategi agresif.
Strategi ini menunjukkan situasi yang dapat menguntungkan. Analisis SWOT
layanan BSI mobile banking pada kepuasan mahasiswa perbankan syariah IAIN
Madura angkatan tahun 2019 memiliki kekuatan dan peluang yang menyatu dan
saling mendukung, yaitu dengan cara menggunakan semua kekuatan untuk
memanfaatkan peluang yang ada. Dengan demikian dapat diperoleh angka pada
kedua sumbu X dan Y = 3.10 dan 2.55 yang bernilai positif terhadap analisis
SWOT layanan BSI mobile banking pada kepuasan mahasiswa perbankan syariah
IAIN Madura angkatan tahun 2019
Tidak tersedia versi lain