Text
Pengenalan Anggota Tubuh pada Anak Usia Dini Melalui Media Lagu di RA Mi’yarul Ulum Nyalabu Daya Pamekasan
Kata Kunci : Pengenalan Anggota Tubuh, Media Lagu, Anak Usia Dini
Pengenalan anggota tubuh memudahkan anak mengenal anggota tubuh serta
memberikan informasi tentang fungsi anggota tubuh, cara menjaga, merawat, dan
melindungi dirinya sendiri. Adapun fokus penelitian dalam penelitian ini adalah:
pertama, bagaimana pelaksanaan pengenalan anggota tubuh pada anak usia dini
melalui media lagu di RA Mi’yarul Ulum Nyalabu Daya Pamekasan, kedua apa
saja kendala yang dihadapi dalam pengenalan anggota tubuh pada anak usia dini
melalui media lagu di RA Mi’yarul Ulum Nyalabu Daya Pamekasan, dan ketiga
bagaimana keberhasilan pengenalan anggota tubuh pada anak usia dini melalui
media lagu di RA Mi’yarul Ulum Nyalabu Daya Pamekasan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif
kualitatif. Sumber data diperoleh melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Pertama, pengenalan anggota tubuh pada
anak usia dini melalui media lagu dilakukan dengan menerapkan pembiasaan baik
pada anak di sekolah dalam penerapannya selain mengajak melalui kata-kata, guru
melakukannya melalui media lagu baik dengan bernyanyi, tepuk-tepuk, maupun
gerak dan lagu agar anak merasa senang dan termotivasi. Kedua, kendala yang
dihadapi dalam pengenalan anggota tubuh, diantaranya: anak yang egosentris, tidak
mandiri, memiliki daya konsentrasi yang rendah, anak yang agresif, media
pembelajaran yang kurang menarik, masalah kepercayaan diri guru dalam
menjelaskan pengenalan anggota tubuh, dan dukungan dari orang tua. Ketiga,
Keberhasilan pengenalan anggota tubuh pada anak usia dini melalui media lagu
dapat terlihat dari pemahaman anak dengan mampu menjawab pertanyaan
mengenai pengenalan anggota tubuh
Tidak tersedia versi lain