Text
Etos Kerja Petani Padi Desa Lemper Kecaamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan Dalam Perspekif Ekonomi Islam
Kata Kunci:Etos Kerja, Petani Padi, Ekonomi Islam
Kerja dalam Islam merupakan ibadah yang menuntut pelakunya bersungguh-sungguh
dalam bekerja, terbentuknya etos kerja dalam diri seseorang dikarenakan adanya keyakinan
dan motivasi yang mendorong, Etos kerja dalam Islam itu terbentuk oleh adanya motivasi
yang timbul dari keimanan, akidah Islam Etos kerja sendiri mengandung banyak aspek, baik
ekonomi, sosial maupun budaya. Pengaruh agama pada kehidupan ekonomi dapat dilihat
dalam masyarakat berdasarkan golongan pekerjaannya, salah satunya yaitu petani.DiDesa
Lemper mayoritas masyarakatnya beragama Islam dan bekerja sebagai petani
Berdasarkan hal tersebut ada fokus penelitian yang akan menjadi kajian pokok dalam
penelitian ini: pertama bagaimana etos kerja petani padi Desa Lemper Kecamatan Pademawu
Kabupaten Pamekasan?. kedua bagaimana pandangan Ekonomi Islam terhadap etos kerja
petani padi di Desa Lemper Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan?.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif.Tekhnik pengumpulan
data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi.Sumber data dalam
penelitian ini adalah data primer dan sekunder, dengan objek penelitian di Desa
Lemper.Informan yang diwawancarai adalah petani padi di Desa Lemper.
Hasil penelitian menunjukkan: pertama bahwa etos kerja petani padi di Desa Lemper
Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan sudah memahmi arti dari bekerja, parapetani
juga memiliki moralitas yang bersih (ikhlas), jujur memiliki komitmen yang baik terhadap
pekerjaanya, serta istiqamah dalam bertani. Kedua Etos Kerja petani padi Desa Lemper
Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan sudah sesuai dengan pandangan Ekonomi
Islam
Tidak tersedia versi lain