Text
Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Melalui Program Keluarga Harapan (PKH) di Desa Srambah Kecamatan Proppo Kabupaten Pamekasan
Kata Kunci: Pemberdayaan Masyarakat, Ekonomi, Program Keluarga Harapan.
Pemberdayaan yaitu berasal dari kata “daya” yang memiliki arti tenaga atau
kekuatan. Sehingga pemberdayaan ekonomi masyarakat adalah suatu upaya
memberikan daya atau tenaga atau kekuatan. Pemberdayaan masyarakat merupakan
proses pembangunan yang membuat masyarakat berinisiatif untuk memulai proses
kegiatan sosial dalam memperbaiki situasi dan kondisi diri sendiri. Sedangkan
Program Keluarga Harapan adalah sebuah bantuan tunai bersyarat yang diberikan
oleh pemerintah untuk mengentaskan kemiskinan dan menyejahterakan rakyatnya.
Berdasarkan hal itu, maka ada dua permasalahan yang menjadi kajian pokok dalam
penelitian ini yaitu; pertama Bagaimana implementasi Program Keluarga Harapan
(PKH) di Desa Srambah Kecamatan Proppo Kabupaten Pamekasan. kedua
Bagaimana tingkat ekonomi masyarakat dengan adanya pemberdayaan ekonomi
melalui PKH di Desa Srambah Kecamatan Proppo Kabupaten Pamekasan.
Penelitian ini memiliki tujuan yaitu; pertama Untuk mengetahui implementasi
Program Keluarga Harapan (PKH) di Desa Srambah Kecamatan Proppo Kabupaten
Pamekasan. Kedua Untuk mengetahui bagaimana tingkat ekonomi dan pendapatan
masyarakat setelah adanya pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui PKH
terutama bagi penerima PKH di Desa Srambah Kecamatan Proppo Kabupaten
Pamekasan.
Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dimana
sumber data yang digunakan yaitu data primer dan sekunder. Sedangkan prosedur
pengumpulan data dari penelitian ini yaitu menggunakan wawancara semi terstruktur,
observasi non partisipan serta yang menjadi informan dalam penelitian ini yaitu
pendamping PKH, Kepala Desa Srambah, aparat Desa Srambah dan peserta PKH
Desa Srambah.
Hasil dari penelitian ini yaitu pertama, Implementasi PKH di Desa Srambah
yaitu meliputi tepat sasaran, bantuan tunai, jujur dan adil, graduasi sedangkan
prosedur untuk menerima PKH yaitu verifikasi dan validasi data, pembentukan
kelompok, pencairan dan pemutakhiran data. Kedua tingkat ekonomi masyarakat
Desa Srambah setelah adanya pemberdayaan melalui PKH sudah ada peningkatan
terutama bagi peserta PKH yang memanfaatkan bantuan tersebut untuk berwirausaha.
Hal itu dapat dilihat dari beberapa faktor yaitu dari segi pendapatan, pemilikan
kekayaan, jenis tempat tinggal dan pendidikan
Tidak tersedia versi lain