Text
Peran Kepala Madrasah Dalam Pengembangan Karakter Di MAN 1 Pamekasan
Kata Kunci: peran kepala madrasah, strategi pengembangan karakter siswa
Penelitian ini dilatarbelakangi pada ketertarikan peneliti terhadap peran
Kepala Madrasah dalam pengembangan karakter siswa di MAN 1 Pamekasan
yang mana Kepala Madrasah memiliki peranan yang sangat penting dalam
pengembangan karakter siswa. Melihat hal tersebut maka peneliti tertarik untuk
mengetahui bagaimana penerapannya sehingga bisa berjalan dengan baik dan
memberikan hal positif dalam perkembangan sekolah.
Fokus penelitian yang akan di ambil oleh peneliti yaitu yang pertama,
bagaimana peran Kepala Madrasah dalam pengembangan karakter siswa di MAN
1 Pamekasan. Kedua, bagaimana strategi Kepala Madrasah dalam pengembangan
karakter siswa di MAN 1 Pamekasan. Ketiga, apa saja faktor penghambat dan
pendukung peran Kepala Madrasah dalam pengembangan karakte siswa di MAN
1 Pamekasan. Sehingga dengan fokus penelitian disini peneliti berharap dapat
menemukan jawaban atas penelitian yang dilakukan oleh peneliti.
Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan jenis pendekatan
deskriptif. Data yang diperoleh dilakukan dengan wawancara, observasi dan
dokumentasi. Sedangkan sumber datanya yaitu dari kepala madrasah, wakil
kepala madrasah, pendidik dan, staf TU. Sedangkan pengecekan keabsahan
datanya dilakukan melalui perpanjangan keikutsertaan, ketekunan/keajegan
pengamatan dan triangulasi.
Kesimpulan dan hasil penelitian menunjukkan bahwa: pertama peran
Kepala Madrasah diantaranya sebagai leader, manajer, pendidik, motivator,
pembuat keputusan, kontlorel dan evaluator. Kedua dalam strategi pengembangan
karakter berupa S6 (salam, senyum, sapa, salim, sopan, dan santun), membaca doa
dan membaca Al-Qur’an sebelum pelajaran dimulai dan di akhiri dengan
pembacaan doa dan pemberian pesan-pesan moral dari guru, juga menerapkan
kedisiplinan, kebersihan, mengontrol kerapian, gotong royong, religius, dan
pekerja keras. Ketiga faktor pendukung pengembangan karakter siswa yaitu
kepala madrasah menyediakan sarana prasarana yang dibutuhkan, kerja sama
antara sekolah dengan guru, wali murid, dan masyarakat. Faktor penghambatnya
yaitu karakter siswa yang berbeda-beda, juga ada pada guru, wali murid,
masyarakat, faktor ekenomi yang bisa menjadi faktor pendukung sekaligus
penghambat dalam pengembangan karakter siswa
Tidak tersedia versi lain