Text
Persepsi Mahasiswa Tadris Bahasa Indonesia Terhadap Pembelajaran Daring Selama Pandemi Covid-19 Di IAIN Madura
Kata Kunci : Hakikat Persepsi, Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Persepsi
Persepsi secara etimologi berasal dari bahasa Inggris “Perception” atau bahasa latin
“perception/percipere” yang artinya “menerima atau mengambil”. Persepsi dapat terjadi apabila
terjadinya stimulus yang diteruskan ke pusat saraf otak, sehingga akan terjadi proses psikologi dan
seorang individu akan mengalami persepsi. Proses diterimanya rangsangan sampai rangsangan itu
disadari dan dimengerti disebut persepsi. Persepsi tidak ditentukan oleh jenis atau bentuk stimuli,
tetapi karakteristik orang yang memberi respon pada stimuli tersebut. Faktor yang mempengaruhi
persepsi siswa dapat berasal dari pengalaman pada masa lalu serta peristiwa-peristiwa yang sudah
terjadi atau yang sudah dialaminya.
Peneliti menggunakan pendekatan kualitatif yaitu penelitian yang tidak menggunakan
angka-angka. Jenis penelitian ini mengguanakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan
teknik mengungkap fakta yang jelas tentangfenomena pada suatau objek penelitian tanpa adanya
manipulasi data sesuai dengan keadaan objek yang diteliti. Data yang diperoleh dari hasil
observasi. Menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi agar peneliti dapat
mengamati dengan bebas. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh dari persepsi mahasiswa
tadris bahasa Indonesia terhadap pembelajaran daring di IAIN Madura yaitu ditemukan bahwa
tidak semua mahasiswa tadris bahasa Indonesia memiliki persepsi yang negatif terhadap
pembelajaran daring yang sudah berlangsung di IAIN Madura
Tidak tersedia versi lain