Text
Peran Orang Tua Dalam Mengembangkan Karakter AUD Di TK Dahlia Konang Galis Pamekasan
Kata Kunci : Peran Orang Tua Dalam Mengembangkan Karakter Anak
Penelitian ini dilatar belakangi oleh ketertarikan peneliti bahwa masih ada sebagian
orang tua yang sibuk dan kurang memberikan perhatian kepada anak sehingga kurangnya
pembentukan karakter yang baik.Sehingga peneliti tertarik untuk melakukan penelitian yaitu
dengan judul “Peran Orang Tua Dalam Mengembangkan Karakter AUD Di TK Dahlia Konang
Galis Pamekasan”.
Berdasarkan hal tersebut maka terdapat dua fokus yang menjadi kajian dalam penelitian
ini, yaitu: bagaimanakah peran orang tua dalam mengembangkan karakter AUD Di TK Dahlia
Konang Galis Pamekasan? Apa saja faktor penghambat dan pendukung dari peran orang tua
dalam mengembangkan karakter AUD Di TK Dahlia Konang Galis Pamekasan?
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Data
yang diperoleh dari penelitian ini yaitu dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun
sumber data yang diperoleh melalui kepala sekolah, guru TK, sertaorang tua di TK Dahlia
Konang Galis Pamekasan. Adapun teknik analisis datanya menggunakan reduksi data, penyajian
data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan teknik pengecekan keabsahan datanya meggunakan
perpanjangan pengamatan, meningkatkan ketekunan, dan triangulasi.
Hasil Penelitian Di TK Dahlia Konang Galis Pamekasan ini Peran orang tua dalam
mengembangkan karakter anak sudah bagus terutama pada karakter kedisplinan karena menurut
orang tua kedisplinan ini merupakan kunci untuk menuju kesuksesan suatu saat ketika anak
sudah dewasa apabila anak sejak kecil sudah dibiasakan untuk displin maka ketika dewasa anak
akan terbiasa displin dalam kehidupan sehari-harinya. Untuk faktor penghambat dan faktor
pendorong orang tua dalam mengembangkan karakter AUD Di TK Dahlia Konang Galis
Pamekasan yaitu untuk faktor penghambatnya ada tiga yaitu: a) Pengaruh dari Lingkungan
Masyarakat b) Pengaruh Gadget Terhadap Perkembangan Karakter Anak c) Orang Tua yang
Sibuk Bekerja Sehingga Anak Terabaikan. Untuk Faktor Pendukungnya ada tiga yaitu: a) Peran
Orang Tua dalam perkembangan sosial b) Peran Orang Tua Dalam Perkembangan Moral c)
Peran Orang Tua Dalam Mendidik Anak.
Tidak tersedia versi lain