Text
PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, LEVERAGE, ECONOMIC VALUE ADDED, RETURN ON INVESTMENT DAN EARNING PER SHARE TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN PROPERTI DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DALAM INDEKS SAHAM SYARIAH INDONESIA (ISSI) PERIODE 2016-2020
Kata Kunci : Ukuran Perusahaan, Leverage, Economic Value Added (EVA),
Return On Investment (ROI), Eaarning Per Share (EPS), Return Saham
Investor melakukan investasi pada perusahaan melihat nilai dan kinerja
perusahaan. Nilai dan kinerja perusahaan bisa dilihat dari tingkat kemampuan
perusahaan melakukan pengembalian investasi. Salah satu alat ukur yang dapat
digunakan dalam mengukur nilai dan kinerja perusahaan adalah return saham.
Return saham merupakan pengembalian dana kepada investor. Terdapat banyak
faktor yang memperngaruhi tingkat return saham diantarannya ukuran perusahaan,
tingkat rasio utang yang dapat diukur dari leverage, nilai penambahan ekonomi
perusahaan yang bisa diukur melalui EVA, tingkat pengembalian investasi yang
bisa diukur dari ROI, dan nilai pasar perusahaan yang bisa diukur melalui EPS.
Berdasarkan pernyataan tersebut tujuan penelitian ini yang pertama adalah
untuk mengetahui bagaimana pengaruh secara parsial antara ukuran perusahaan,
leverage, EVA, ROI, dan EPS terhadap return saham, kedua bagaimana pengaruh
secara simultan antara ukuran perusahaan, leverage, EVA, ROI, dan EPS terhadap
return saham pada perusahaan sektor properti dan real estate yang terdaftar dalam
Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI).
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, data yang digunakan
adalah data sekunder. Populasi berjumlah 77 dan sampelnya 18 perusahaan.
Penentuan sampel menggunakan metode purposive sampling. Variabel independen
yang digunakan dalam penelitian ini adalah ukuran perusahaan, leverage, economic
value added, return on investment dan earning per share sedangkan variabel
dependen adalah return saham. Pengumpulan data menggunakan dokumentasi
laporan keuangan..
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari hasil perhitungan dan uji statistik
dengan metode regresi linier menggunakan SPSS 25 menghasilkan nilai Adjusted
R-Square sebesar 0,270 atau 27,0%. Hal ini menunjukkan bahwa secara simultan
variabel independen (ukuran perusahaan, leverage, economic value added, return
on investment dan earning per share) berpengaruh sebesar 27,0% terhadap variabel
dependen (return saham) dan sisanya dipengaruhi faktor lain yang tidak diteliti.
Berdasarkan pengujian parsial, tiga variabel independen (ukuran perusahaan,
leverage dan ROI) tidak memeliki pengaruh signifikan terhadap variabel dependen
(return saham) dilihat dari thitung < ttabel (0,091, -0,155, 0,278 < 2,060). Dua variabel
berpengaruh signifikan terhadap return saham karena thitung > ttabel (2,514, 2,065 >
2,060). Sedangkan secara simultan ukuran perusahaan, leverage, EVA, ROI dan
EPS berpengaruh signifikan terhadap return saham karena Fhitung > Ftabel (3,140
> 2,776) dan nilai sig 0,025 < 0,05
Tidak tersedia versi lain