Text
Strategi Sekolah dalam Meningkatkan Kemampuan Baca AlQur’an Bagi Siswa SDN Rongtengah 1 Sampang
Kata Kunci : Strategi, sekolah, kemampuan baca al-Qur’an
Pada tahap strategi, analisis kebutuhan pengembangan sekolah dalam kurun
waktu tertentu menjadi fokus utama yang perlu diperhatikan. kebutuhan dalam
satu tahun anggaran, lima tahun, sepuluh tahun, bahkan dua puluh lima tahun.
Strategi dibuat oleh kepala sekolah, guru, staff sekolah, dan pengurus komite
sekolah..
Fokus penelitian ini, ada dua: (1) Bagaimana pelaksanaan strategi sekolah
dalam meningkatkan kemampuan baca al-qur’an bagi siswa SDN Rongtengah 1
Sampang. (2) Bagaimana hasil strategi sekolah dalam meningkatkan kemampuan
baca al-qur’an bagi siswa SDN Rongtengah 1 Sampang.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif.
Penelitian dilakukan di SDN Rongtengah 1 Sampang. Data dikumpulkan melalui
wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Untuk memperoleh
keabsahan data digunakan trianggulasi sumber, trianggulasi teknik, dan
trianggulasi waktu.
Hasil penelitian ini adalah; Pertama, pelaksanaan strategi sekolah dalam
meningkatkan kemampuan baca al-Qur`an bagi siswa SDN Rongtengah 1
Sampang dilakukan dengan menerapkan strategi perbaikan dan pengembangan
mutu pembelajaran al-Qur’an. perbaikan dan pengembangan mutu pembelajaran
al-Qur’an yang dimaksud adalah dengan membangun sistem pengelolaan
pembelajaran al-Qur’an. Langkahnya dilakukan dengan a) melakukan pengelolaan
sistem yang baik atau sumber daya manusia, b) menjalin kerja sama dengan
lembaga-lembaga yang berkompeten dalam pendidikan al-Qur’an, c) memenuhi
dan mengembangkan prangkat keras atau alat pendidikan, d) memberikan
motivasi secara berkelanjutan kepada setiap guru dalam menjalankan peran
sebagai pendidik. Adapun pelaksanaan strategi tersebut melibatkan 3 elemen
penting yaitu; a) Semua elemen yang ada di sekolah terutama guru-guru pengajar
pembelajaran al-Qur’an, b) Lembaga-lembaga yang berkompeten dalam
pendidikan al-Qur’an, c) Sekolah-sekolah rujukan yanga ada di kabupaten
Sampang. Kedua, Hasil Strategi Sekolah dalam Meningkatkan Kemampuan Baca
Al-Qur`an Bagi Siswa SDN Rongtengah 1 Sampang dapat dikatakan reletif
berhasil. Hal ini didasarkan kepada beberapa indikator yaitu; a) banyaknya
prestasi yang diperoleh oleh siswa-siswa di tingkat kabupaten maupun ditingkat
provinsi, b) Nilai siswa pada mata pelajran PAI khususnya pada pembelajaran alQur’an yang secara rata-rata sangat baik.
Tidak tersedia versi lain