Text
, Pembelajaran Bahasa Kedua Anak Usia Dini Di TK Nurul Huda Desa Tramok Kabupaten Bangkalan
KATA KUNCI: Pembelajaran Bahasa Kedua, Anak Usia Dini
Pembelajaran B2 bahasa kedua adalah suatu proses bertahap yang
dipergunakan kanak-kanak ketika mereka sudah memperoleh bahasa pertamanya
untuk menyesuaikan serangkaian hipotesis yang makin bertambah rumit, ataupun
teori-teori yang masih terpendam atau tersembunyi yang mungkin sekali terjadi,
dengan ucapan guru pengajar, anak-anak memilih berdasarkan suatu ukuran atau
takaran penilaian, dan tata bahasa yang paling baik serta yang paling sederhana
dari bahasa tersebut.
Berdasarkan hal tersebut, maka ada permasalahan yang menjadi kajian
pokok pada penelitian ini, pertama, Bagaimana pembelajaran leksikal bahasa
kedua anak usia dini umur 5-6 tahun di TK Nurul Huda Desa Tramok Kabupaten
Bangkalan, kedua, Bagaimana pembelajaran sintaksis bahasa kedua anak usia dini
umur 5-6 tahun di TK Nurul Huda Desa Tramok Kabupaten Bangkalan.
Pada penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis
deskriptif, lokasi penelitian di sekolah TK Nurul Huda Desa Tramok Kecamatan
Kokop Kabupaten Bangkalan dengan sumber data diperoleh dari anak-anak usia
5-6 tahun sebanyak 10 anak yang terdiri dari 3 anak dari kelas A dan 7 anak dari
kelas B, dengan prosedur pengumpulan data melalui metode simak (observasi atau
pengamatan), metode wawancara dan dokumen, sedangkan pengecekan
keabsahan data dilakukan melalui perpanjangan kehadiran penelitian.
Temuan data yang di temukan di TK Nurul Huda Desa Tramok Kabupaten
Bangkalan dalam pembelajaran leksikal bahasa kedua ada 94 data yakni berupa
nomina, verba, bilangan, kata ganti tunggal, dalam pembelajaran leksikal B2
terkadang mengalami imbuhan afiks yakni berupa prefik di-, ke-, sufik –in dan -i,
konfiks di- dan –I. Sedangkan temuan data yang ditemukan di TK Nurul Huda
Desa Tramok Kabupaten Bangkalan dalam pembelajaran segi sintaksis bahasa
kedua, data yang ditemukan sebanyak 91 data, dari sebagian anak bisa
mengujarkan kalimat lengkap berfungsi SPO dan berupa kalimat deklaratif
dengan ujaran 1 kata sampai 4 kata, kalimat intransitif, kalimat interogatif dan
kalimat seruan serta dalam kalimat tersebut ada sebagian yang mengalami
interferensi leksikal.
Hasil penelitian terhadap pembelajaran leksikal B2 anak usia 5-6 tahun
telah menguasai berbagai kategori kata, kata yang paling banyak dikuasai anak
adalah nomina, verba, dan kata imbuhan prefik di- dan ke-. Anak cenderung
menguasai kata B2 yang ada dalam kehidupan sehari-harinya di kelas. Sedangkan
pembelajaran sintaksis B2 yang dikuasai anak dengan kalimat lengkap (SPO)
yang menunjukkan kalimat deklaratif dan kalimat interogatif terkadang kalimat
tersebut mengalami interferensi leksikal
Tidak tersedia versi lain