Text
Pengaruh Relationship Quality terhadap Loyalitas Nasabah di KSPPS BMT UGT Sidogiri Cabang Pembantu Pagendingan
Kata Kunci: Relationship Quality, Kepercayaan, Kepuasan, Komitmen,
Komunikasi, Loyalitas Nasabah.
Loyalitas merupakan salah satu faktor kunci dari keberhasilan suatu
lembaga keuangan, begitu pula dalam industri keuangan. Nasabah merupakan aset
penting yang keberadaanya sangat perlu diperhatikan, karena tanpanya industri
keuangan tidak akan pernah berkembang. Untuk membangun dan mengembangkan
loyalitas maka industri keuangan harus menciptakan kualitas hubungan yang kuat
dan erat dengan nasabah. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis
bagaimana pengaruh relationship quality terhadap loyalitas nasabah di KSPPS
BMT UGT Sidogiri Capem Pagendingan. Variabel penelitian ini meliputi
Kepercayaan, Kepuasan, Komitmen, Komunikasi, sebagai variabel-variabel yang
mempengaruhi dan Loyalitas Nasabah sebagai variabel yang dipengaruhi.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel yang
digunakan sebanyak 97 responden dengan accidental sampling. Pengumpulan data
menggunakan kuisioner dan dokumentasi. Jenis data yang digunakan adalah data
primer . Analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda. Analisis ini
meliputi: uji validitas dan reliabilitas; uji asumsi klasik; regresi linier berganda; uji
t dan uji F; dan koefisien determinansi.
Hasil uji t menunjukkan bahwa variabel kepercayaan memiliki t hitung
2,093 >1,98609 t tabel dengan taraf sig 0,039 < 0,05 artinya secara parsial variabel
kepercayaan memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap loyalitas
nasabah. Variabel kepuasan memiliki t hitung 7,698 >1,98609 t tabel dengan taraf
sig 0,000 < 0,05 artinya secara parsial variabel kepuasan memiliki pengaruh yang
positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah. Variabel komitmen memiliki t
hitung 0,040 < 1,98609 t tabel dengan taraf sig 0,968 > 0,05 artinya secara parsial
variabel komitmen memiliki pengaruh yang positif namun tidak signifikan terhadap
loyalitas nasabah. Variabel komunikasi memiliki t hitung 2,136 >1,98609 t tabel
dengan taraf sig 0,035 < 0,05 artinya secara parsial variabel komunikasi memiliki
pengaruh yang positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah. Pada hasil uji F
menunjukkan f hitung 16,275 > 2,47 f tabel dengan taraf sig 0,000 < 0,05 artinya
secara simultan variabel kepercayaan, kepuasan, komitmen dan komunikasi
memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah. Nilai r
sqare sebesar 0,414 artinya pengaruh variabel relationship quality terhadap
variabel loyalitas nasabah sebesar 41,4%, sedangkan sisanya dipengaruhi variabel
lain yang tidak dijabarkan dalam penelitian ini
Tidak tersedia versi lain