Text
PENGARUH METODE PEMBELAJARAN SIMULASI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS KELAS VIII MTs DARUT THALIBIN PONTEH GALIS PAMEKASAN
ABSTRAK
Eva Sri Wahyu Ilhami, 2020, “Pengaruh Metode Pembelajaran Simulasi Terhadap
Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPS Kelas VIII MTs Darut Thalibin
Ponteh Galis Pamekasan”, Skripsi Program Studi Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial,
Fakultas Tarbiyah IAIN Madura Pembimbing Dr.R.Agoes Kamaroellah,M.Si.
Kata Kunci : Metode Pembelajaran Simulasi, Hasil Belajar.
Kegiatan dalam pembelajaran guru masih belum menggunakan media
pembelajaran yang seharusnnya dapat meningkatkan minat belajar siswa. Guru
lebih banyak menggunakan papan tulis untuk menuliskan point-point penting dari
materi-materi yang sedang disampaikan. Hal inilah yang membuat siswa merasa
sulit memahami materi yang disampaikan guru. Guru tidak menggunakan media
karena media pembelajaran IPS di sekolah tersebut hanya terbatas. Hal inilah yang
membuat nilai hasil belajar IPS menjadi rendah. Pembelajaran IPS di kelas VIII
dirasakan kurang bervariasi. Hal itu sesuai wawancara peneliti dengan guru kelas
VIII dimana guru lebih banyak menggunakan metode ceramah.Salah satu metode
pembelajaran untuk meningkatkan hasil belajar IPS adalah metode simulasi.
Berdasarkan penjelasan diatas maka memunculkan rumusan masalah
sebagaimana berikut:1) Adakah pengaruh yang signifikan penggunaan metode
pembelajaran simulasi terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS di
kelas VIII MTs Darut Thalibin Ponteh Galis Pamekasan; 2) Bagaimanakah hasil
belajar siswa setelah diterapkan metode pembelajaran simulasi pada mata pelajaran
IPS di kelas VIII MTs Darut Thalibin Ponteh Galis Pamekasan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis
penelitian eksperimen kuasi atau dikenal dengan eksperimen semu. Instrumen data
diperoleh melalui tes yang disebarkan kepada siswi kelas VIII-A dan VIII-B
sebanyak 30 siswa, dan dokumentasi sebagai bukti penelitian.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) ada pengaruh ataspenggunaan metode
pembelajaran terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran IPS di MTs Darut
Thalibin Ponteh Galis Pamekasan. Hal ini dibuktikan dari hasil analisis dengan
teknik t-test. Pada taraf signifikansi 0,05 diperoleh nilai thitung sebesar 3,16 dan nilai
ttabel sebesar 1,70 padats0,05dan 2,47 padats0,01dengan db 28. Dengan demikian nilai
ttabeldiperoleh sebesar 1,70 dan 2,47, sehingga degan jelas terlihat bahwa
thitung>ttabelyaitu3,16> 1,70> 2,47 maka ada pengaruh signifikan metode
pembelajaran simulasi dalam meningkatkan hasilbelajar siswa di MTs Darut
Thalibin Ponteh Galis Pamekasan. Kedua, besar hasil belajar siswa pada
pembelajaran IPS di MTs Darut Thalibinadalah tinggi. Hal ini berdasarkan nilai
thitung sebesar 3,16 lebih besar darinilai ttabel sebesar 1,70 padats0,05dan 2,47
padats0,01.
Tidak tersedia versi lain