Text
KOMPETENSI GURU IPS SEBAGAI EVALUATOR KELAS VIII DI MTS MIFTAHUL MUBTADIIN BATUKARANG CAMPLONG SAMPANG
ABSTRAK
Sahiratul Jannah, 2020. Kompetensi guru IPS sebagai Evaluator Kelas VIII di MTs Miftahul Mubtadiin Batukarang, Camplong, Sampang. Program Studi Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Tarbiyah, Institut Agama Islam Negeri Madura, Pembimbing: Hasan Basri, M.Pd.
Kata Kunci: Kompetensi, Evaluator, IPS
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kompetensi Guru IPS sebagai Evaluator Kelas VIII di Mts Miftahul Mubtadiin Batukarang, Camplong, Sampang. Dan mengetahui kendala yang dihadapi Guru IPS sebagai evaluator kelas VIII di Mts Miftahul Mubtadiin Batukarang, Camplong, Sampang, serta solusinya.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dimana peneliti sebagai instrument utama penelitian dengan menggunakan observasi nonpartisipan, interview terstruktur dan terbuka serta dokumentasi. Kemudian, dianalisis dengan mereduksi data, menyajiakan dan membuat kesimpulan. Untuk menvalidasi data peneliti menggunakan uraian rinci.
Hasil penelitian ini menggambarkan bahwa guru IPS sudah mampu membuat soal, baik test tulis ataupun lisan untuk mendapatkan nilai peserta didik. Guru IPS mampu memahami masing-masing karakter peserta didik. Kendala yang dihadapi terletak pada peserta didik yang kurang disiplin dalam proses pembelajaran. Penentuan Penilaian dalam aspek sikap yang rumit. Dalam penilaian aspek keterampilan memakan tenanga dan waktu yang cukup lama Kekurangan referensi karena buku pengangan guru kurang memadai. Kurang adanya pelatihan guru dalam mengevaluasi, yang bisa diikuti Guru IPS. Dari beberapa kendala ada beberapa solusinya sebagai berikut: guru memberikan motivasi dan bimbingan terhadap peserta didik yang kurang disiplin. Guru selalu mengamati tingkah laku peserta didiknya dalam proses pembelajaran. Pihak sekolah berusaha meningkatkan buku pengangan guru mata pelajaran IPS dan buku siswa. Dan untuk meningkatkan kemampuan penilaian guru, maka dengan ikut pelatihan-pelatihan tentang melakukan penilaian atau mengevaluasi peserta didiknya.
Tidak tersedia versi lain