Text
UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA DALAM MENULIS TEKS DESKRIPSI MELALUI METODE PICTURE AND PICTURE KELAS VII DI SMP NEGERI 1 PAKONG
ABSTRAK
Nur Afifah, 2020, Upaya Meningkatkan Kemampuan Siswa Dalam Menulis Teks Deskripsi Melalui Metode Picture and Picture Kelas VII di SMP Negeri 1 Pakong, Skripsi, Program Studi Tadris Bahasa Indonesia, Fakultas Tarbiyah, IAIN Pamekasan, Pembimbing: Ibu Hj. Kristanti Ayuanita M.Pd
Kata Kunci: Upaya, Menulis Teks Deskripsi, Metode Picture and Picture
Penelitian ini dilatar belakangi oleh banyaknya siswa kelas VII yang belum mengerti tentang menulis teks deskripsi. Untuk itu, penulis ingin mengetahui upaya meningkatkan kemampuan siswa dalam menulis teks deskrispsi melalui metode picture and picture.
Berdasarkan hal tersebut, maka ada dua fokus yang menjadi kajian pokok dalam penelitian ini, yaitu: (1), Bagaimana upaya meningkatkan kemampuan siswa dalam menulis teks deskripsi melalui metode picture and picture kelas VII di SMP Negeri 1 Pakong. (2), seberapa besar peningkatan kemampuan menulis teks deskripsi siswa setelah menggunakan metode picture and picture kelas VII di SMP Negeri 1 Pakong.
Penelitian ini dilakasanakan dalam 2 siklus dengan setiap tindakan setiap siklus meliputi perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi. Pada penelitian ini menggunakan pendekatan PTK Penelitian Tindakan Kelas, sumber data yang diperoleh melalui wawancara, observasi, dokumentasi, tes. Informanya adalah Guru Bahasa Indonesia Kelas VII, Siswa kelas VII.
Hasil penelitian menunjukan bahwa (1)upaya guru menyediakan gambar terlebih dahulu untuk menerapkan metode picture and picture agar siswa lebih semangat dalam proses pembelajaran dari hasil penilaian pada observasi awal dari 25 siswa yang tuntas sebanyak 3 orang dengan persentase 12%. Yang tidak tuntas sebanyak 22 orang dengan persentase 88%. Dengan rata-rata 49,68. Dan pada tahap siklus I yang tuntas sebanyak 12 orang dengan persentase 48%. Dan yang tidak tuntas sebanyak 13 orang dengan persentase 52%. Dengan rata-rata 67,6. Pada tahap siklus II yang tuntas sebanyak 23 orang dengan persentase 92%. Dan yang tidak tuntas sebanyak 2 orang atau 8%. Dengan rata-rata 74,76. Dan kenaikan nilai dari prasiklus sampai siklus I mencapai 36%. Dan kenaikan nilai pada siklus I sampai siklus II mencapai 44%. Dan kenaikan nilai dari prasiklus hingga siklus II mencapai 80%. Dari hasil ini menunjukan bahwa penggunaan metode picture and picture atau dengan metode gambar efektif digunakan pada pembelajaran menulis teks deskripsi. (2) metode picture and picture terbukti efektif dalam meningkatkan kemampuan menulis teks deskripsi pada siswa kelas VII dengan meningkatnya nilai siswa sebanyak 80% dari metode yang sebelumnya.
Tidak tersedia versi lain