Text
PENGARUH LEVERAGE, BIAYA AGENSI MANAJERIAL DAN UKURAN PERUSAAN TERHADAP FINANCIAL DISTRESS PADA PERUSAHAAN SEKTOR PROPERTY & REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI INDEKS SAHAM SYARI'AH INDONESIA (ISSI) PERIODE 2014-2018
ABSTRAK
Sitti Mahmudah, 2020, “Pengaruh leverage, Biaya Agensi Manajerial dan Ukuran
Perusahaan Terhadap Financial Distress Pada Perusahaan Sektor Property & Real Estate
Yang Terdaftar di Indeks Saham Syaari’ah Indonesia (ISSI) Perioide 2014-2018” Skripsi,
Program Studi Akuntansi Syariah, Jurusan Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam
Negeri Madura, Dosen Pembimbing: Lely Shoma Imama, Lc., M.S.I
Kata Kunci: Leverage, Biaya Agensi Manajerial , Ukuran Perusahaan dan Financial
Distress.
Skripsi yang membahas tentang Pengaruh leverage, Biaya Agensi Manajerial dan
Ukuran Perusahaan Terhadap Financial Distress, dilatar belakangi karena adanya
perkembangan yang cukup pesat pada perekonomian saat ini. Perusahaan dituntut untuk
tanggap dalam permasalahan yang timbul pada perusahaan agar bisa meningkatkan daya
saing dan bisa mengetahui suatu keadaan keuangan perusahaan apakah dalam keadaan baik
atau kurang baik.
Tujuan dari penelitian ini yaitu; Pertama, untuk menganalisis Apakah leverage
berpegaruh secara parsial terhadap tingkat Financial Distress?; Kedua, untuk menganalisis
Apakah Biaya Agensi Manajerial berpengaruh secara parsial terhadap tingkat Financial
Distress?; Ketiga, untuk menganalisis apakah Ukuran Perusahaan berpengaruh secata
parsial terhadap tingkat Financial Distress?; Keempat, untuk menganalisis Apakah
leverage, Biaya Agensi Manajerial dan Ukuran Perusahaan berpengaruh secara simultan
terhadap Financial Distrss?
Dalam penelitian ini rancangan penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik
pengambilan sampelnya menggunakan teknik purposive sampling dengan kriteria laporan
keuangan yang lengkap selama kurun waktu lima tahun dan di dapat sampel sebanyak 6
perusahaan dari jumlah populasi sebanak 51 perusahaan. Data yang digunakan dalam
penelitian ini adalah data sekunder dengan menggunakan metode uji sttistik deskriptif, uji
asumsi klasik, dan regresi linear berganda.
Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa: Pertama, leverage berpengaru negatif
terhadap Financial Distressdengan nilai sig.0,104. Kedua, Biaya Agensi Manajerial
berpengaruh negatif terhadap tingkat Financial Distress dengan nilai sig. 0,115. Ketiga,
Ukuran Perusahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat Financial Distress
dengan nilai sig. 0,004. Keempat, leverage, Biaya Agensi Manajerial dan Ukuran
Perusahaan berpengaruh secara simultan terhadap tingkat Financial Distrss dengan nilai
sig. sebesar 0,011.
Tidak tersedia versi lain