Text
UPAYA MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA MELALUI MODEL KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE (TPS) PADA MATA PELAJARAN IPA KELAS IV DI MI TARBIYATUL BANIN V BUJUDAN PAMOROH KADUR PAMEKASAN.
ABSTRAK
Ida Laila 2019, “Upaya Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Melalui Model Kooperatif Tipe Think Pair Share (TPS) Pada Mata Pelajaran IPA Kelas IV di MI Tarbiyatul Banin V Bujudan Pamoroh Kadur Pamekasan” Program Studi Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah, Institus Agama Islam Madura, Pembimbing Halimatus Sa’diyah Mpd.I
Kata Kunci : Motivasi Belajar, Model Think Pair Share.
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya motivasi belajar siswa pada mata pelajaran IPA, hal itu disebabkan karena pendekatan yang digunakan guru pada proses pembelajaran masih bersifat teacher centered dan model pembelajaran yang digunakan kurang bervariasi. Sehingga perlu ada penerangan model pembelajaran kooperatif, salah satunya adalah model kooperatif tipe Think Pair Share (TPS). Dalam penelitian ini ada beberapa masalah yang dibahas oleh peneliti. Pertama, Bagaimana penerapan model kooperatif tipe Think Pair Share (TPS) pada mata pelajaran IPA kelas IV MI Tarbiyatul Banin V. Kedua, Bagaimana peningkatan motivasi belajar Siswa melalui model kooperatif tipe Think Pair Share (TPS) pada mata pelajaran IPA kelas IV MI Tarbiyatul Banin V Pamoroh Kadur Pamekasan.
Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV MI Tarbiyatul Banin V Pamoroh Kadur Pamekasan yang berjumlah 21 orang. Model PTK ini menggunakan Model Kemmis. Penelitian tindakan ini dilaksanakan dalam 2 siklus, setiap siklus terdiri dari 2 pertemuan dan pada setiap siklus terdapat kegiatan perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah observasi, wawancara, tes dan dokumentasi.
Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh siswa pada pra siklus, siklus I dan siklus II maka dapat diketahui bahwa Model Think Pair Share (TPS) dapat meningkatkan Motivasi Belajar Siswa kelas IV MI Tarbiyatul Banin V. Sebelum diberikan tindakan menunjukan bahwa Motivasi Belajar Siswa masih minim, nilai rata-rata hanya mencapai 48,57 dan persentase ketuntasan belajar siswa yaitu 4,76%. Setelah dikenai tindakan siklus 1 nilai rata-rata meningkat menjadi 67,62 dan persentase ketuntasan belajar siswa mencapai 42,85%. Pada siklus I ketuntasan belajar belum berhasil peneliti melanjutkan pada siklus II dengan nilai rata-rata 79,52 dan persentase ketuntasan belajar siswa meningkat menjadi 85,71%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa penerapan Model Think Pair Share (TPS) dapat meningkatkan Motivasi Belajar Siswa kelas IV MI Tarbiyatul Banin V Pamoroh Kadur Pamekasan.
Tidak tersedia versi lain