Text
PENGARUH RASIO LIKUIDITAS, RASIO LEVERAGE, DAN RASIO PERTUMBUHAN TERHADAP FINANCIAL DISTRESS PADA PERUSAHAAN TRANSPORTASI YANG TERDAFTAR DI INDEKS SAHAM SYARIAH INDONESIA PERIODE 2014-2018
ABSTRAK
Layyinatul Janibi, 2020, Pengaruh Rasio Likuiditas, Rasio Leverage, dan Rasio Pertumbuhan Terhadap Financial Distress pada Perusahaan Transportasi yang Terdaftar di Indeks Saham Syariah Indonesia Periode 2014-2018, Skripsi, Program Studi Akuntansi Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, IAIN Madura, Pembimbing : Dr. Sri Handayani, MM.
Kata Kunci : Rasio Likuiditas, Rasio Leverage, Rasio Pertumbuhan, Financial Distress
Financial Distress mencerminkan suatu kondisi kinerja keuangan perusahaan mengalami penurunan, dikarenakan terjadinya krisis moneter seperti merosotnya ekspor impor, melemahnya nilai tukar rupiah hingga krisis financial menyebabkan perusahaan tidak mampu bersaing dengan baik dalam mengahadapi masalah perekonomian tersebut. Hal tersebut juga berdampak pada perusahaan-perusahaan go public, seperti yang terjadi pada perusahaan transportasi saat ini banyak mengalami penurunan kinerja keuangan lebih tepatnya mengalami penurunan laba atau ketidakstabilan perolehan laba dari tahun ke tahun. Namun, saham-saham dari perusahaan transportasi tersebut masih bisa mempertahankan performanya dan masih konsisten masuk dalam konstituen ISSI.
Berdasarkan hal tersebut, penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh Rasio Likuiditas, Rasio Leverage, dan Rasio Pertumbuhan terhadap Financial Distress pada Perusahaan Transportasi yang terdaftar di Indeks Saham Syariah Indonesia baik secara simultan maupun parsial. Periode yang digunakan dalam penelitian ini 5 tahun, yaitu mulai dari tahun 2014 sampai dengan 2018.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif yang bersifat kausal dengan tiga variabel independen (Rasio Likuiditas, Rasio Leverage, dan Rasio Pertumbuhan) dan satu variabel dependen (Financial Distress). Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan Transportasi yang terdaftar di Indeks Saham Syariah Indonesia sebanyak 15 perusahaan. Sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dengan banyaknya 10 perusahaan yang menjadi sampel penelitian. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda dengan menggunakan data sekunder.
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa variabel Rasio Likuiditas, Rasio Leverage, dan Rasio Pertumbuhan secara simultan berpengaruh signifikan terhadap variabel Financial Distress yang dibuktikan dengan Fhitung> Ftabel (6,242 > 2,83). Sedangkan secara parsial hanya variabel Rasio Leverage yang tidak berpengaruhterhadap Financial Distress. Variabel Rasio Likuiditas dan Rasio Pertumbuhan berpengaruh signifikan terhadap Financial Distress pada Perusahaan Transportasi yang terdaftar di Indeks Saham Syariah Indonesia.
Tidak tersedia versi lain