Text
PENGARUH GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT BPRS SARANA PRIMA MANDIRI PAMEKASAN
ABSTRAK
Nuzulur Rohmah, 2019, Pengaruh Good Corporate Governance Terhadap Kinerja Karyawan PT Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Sarana Prima Mandiri (SPM) Pamekasan, Skripsi, Program Studi Perbankan Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Pembimbing Lely Shofa Imama, M, S.I
Kata Kunci: Good Corporate Governance, Kinerja Karyawan
BPRS Sarana Prima Mandiri (SPM) Pamekasan merupakan salah satu dari sekian banyak lembaga keuangan yang menerapkan sistem tata kelola organisasi yang baik atau Good Corporate Governance karena pada saat ini telah menjadi kebutuhan bagi setiap organisasi. Mengingat bahwasanya, Good Corporate Governance mengandung 5 prinsip yang dianggap positif bagi pengelolaan sebuah lembaga keuangan. Sehingga timbullah kinerja karyawan yang baik yang dapat meningkatkan kinerja perusahaan dan akan menjadi nilai tambah bagi pihak-pihak yang terkait didalamnya serta untuk memperlihatkan kepada pihak investor maupun pihak-pihak yang berkepentingan bahwa perusahaan memiliki kredibilitas yang baik.
Tujuan dari penelitian ini adalah pertama: peneliti ingin mengetahui apakah good corporate governance berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan PT BPRS Sarana Prima Mandiri (SPM) Pamekasan; kedua, seberapa besar pengaruh good corporate governance terhadap kinerja karyawan PT BPRS Sarana Prima Mandiri (SPM) Pamekasan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan analisis regresi linier sederhana. Jenis data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh melalui kuesioner. Respondennya adalah karyawan BPRS Sarana Prima Mandiri (SPM) Pamekasan.
Hasil penelitian koefisien regresi linier sederhana menunjukkan bahwa good corporate governance berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan BPRS Sarana Prima Mandiri (SPM) Pamekasan. Berdasarkan hasil uji t menunjukkan bahwa nilai t hitung (2.576) ˃ t tabel (1.996) dengan taraf signifikan sebesar 0,012 lebih kecil dari 0,05. Dari hasil nilai koefisien determinasi (R2), dimana dalam tabel penelitian ini dilihat pada bagian R Square yaitu 0.078 atau 78%. Hal ini berarti bahwa kontribusi variabel independen (good corporate governance) terhadap variabel dependen (kinerja karyawan) BPRS Sarana Prima Mandiri (SPM) Pamekasan cukup besar, sedangkan sisanya 22% kemungkinan dipengaruhi oleh kontribusi variabel-variabel lain yang tidak disebutkan dalam penelitian ini yaitu faktor individual dan faktor psikologis.
Dari beberapa poin pembahasan diatas, dapat diketahui bahwa good corporate governance besar pengaruhnya terhadap kinerja karyawan PT BPRS Sarana Prima Mandiri (SPM) Pamekasan.
Tidak tersedia versi lain