Text
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN DI RUMAH MAKAN PECEL BLITAR PAMEKASAN
ABSTRAK
Latifatul Mabrurah, 2019. Pengaruh Lingkungan Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan di Rumah Makan Pecel Blitar Pamekasan, Program Studi Ekonomi Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Pembimbing Farid Firmansyah, M.M.
Kata Kunci: Lingkungan Kerja Fisik, Lingkungan Kerja Non Fisik, Produktivitas Kerja Karyawan.
Lingkungan kerja fisik merupakan lingkungan alamiah yang terdapat disekitar manusia. Lingkungan kerja non fisik merupakan semua keadaan yang terjadi dan berkaitan dengan hubungan kerja, baik hubungan dengan atasan maupun hubungan dengan sesama rekan kerja, ataupun hubungan dengan bawahan. Produktivitas kerja merupakan peningkatan kualitas pekerja yang dicerminkan oleh tingkat pendidikan rata-rata yang semakin baik, dan memberi dampak positif terhadap produktivitas kerja karyawan.
Tujuan dari penelitian ini, peneliti ingin mengetahui pengaruh Lingkungan Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan di Rumah Makan Pecel Blitar Pamekasan, tujuan lainnya peneliti ingin mengetahui apakah ada pengaruh lingkungan kerja fisik dan pengaruh lingkungan kerja non fisik terhadap produktivitas kerja karyawan dan ingin mengetahui pengaruh lingkungan kerja fisik dan lingkungan kerja non fisik secara simultan terhadap produktivitas kerja karyawan.
Metode penelitian dalam penelitian ini menggunakan metode regresi linier berganda dengan jenis penelitian kasual yang bertujuan untuk mengetahui besar hubungan antara variabel bebas dengan variabel terikat. Teknik sampel yang digunakan adalah teknik sampel jenuh, jumlah sampel dalam penelitian ini berjumlah 42 responden. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dengan menggunakan quesioner (angket). Analisis data dilakukan dengan metode kuantitatif untuk mencari pengaruh variabel independen dan dependen menggunakan analisis regresi linier berganda. Uji statistiknya menggunakan uji F, uji t, dan koefisien determinasi.
Dari hasil pengelolaan data penelitian diperoleh regresi linier berganda Y= 0,075 + 0,492 + 0,068 + e, dan hasil uji t (Tabel Coefficients) variabel lingkungan kerja fisik diperoleh nilai t hitung sebesar 7,395 sedangkan statistic tabel (t Tabel) diperoleh dari tabel t (α=5%;42) sebesar 1,684, artinya ttabel < thitung (1,684 thitung (1,684>1,473). Hasil uji F tersebut diperoleh nilai Fhitung sebesar 75,431 dengan tingkat signifikan sebesar 0,000 (lebih kecil dari nilai signifikan 0,05) sedangkan nilai Ftabel sebesar 3,23. Hal ini berarti bahwa nilai Fhitung 75,431 > Ftabel 3,23 dan tingkat signifikan 0,000
Tidak tersedia versi lain