Text
PENGARUH PRODUK SIMPANAN PEDULI SISWA TERHADAP MOTIVASI MENABUNG ORANG TUA SISWA-SISWI MTS AT- TAUFIQIYAH DI KSPS BMT UGT SIDOGIRI CABANG PROPPO KABUPATEN PAMEKASAN
ABSTRAK
Ahmad Fauzan, 2017, Pengaruh Produk Simpanan Peduli Siswa Terhadap
Motivasi Menabung Orang Tua Siswa-Siswi MTs At-Taufiqiyah Di KSPS BMT
UGT Sidogiri Cabang Proppo Kabupaten Pamekasan, Skripsi, Program Studi
Perbankan Syariah, Jurusan Ekonomi dan Bisnis Islam, Pembimbing: Achmad
Mulyadi, M.Ag
Kata Kunci:Produk Simpanan Peduli Siswa, Motivasi, Menabung.
Produk simpanan peduli siswa merupakan produk tabungan yang
ditawarkan KSPS BMT UGT Sidogiri dengan berbagai keuntungan diantaranya
bebas biaya administrasi bulanan, bagi hasil tabungan setiap bulannya dan akan
mendapatkan beasiswa miskin sebesar Rp.150.000,- dengan ketentuan
simpanannya mencapai Rp.5.000.000,- dalam jangka waktu 5 bulan. Tabungan
tersebut menggunakan akad Mudharabah Musytarakah dengan nisbah bagi hasil
40% untuk anggota dan 60% untuk BMT pada setiap bulannya
Rumusan Masalah dalam penelitian ini adalah pertama:Adakah pengaruh
produk tabungan peduli siswa terhadap motivasi menabung orang tua siswa-siswi
MTs At-Taufiqiyah; Kedua: Seberapa besar pengaruh produk simpanan peduli
siswa terhadap motivasi menabung Siswa-siswi MTs At-Taufiqiyah.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian
korelasional. Sedangkan teknik analisis datanya menggunakan regresi linear
sederhanadan jenis data yang digunakan adalah kuesioner.
Berdasarkan hasil penelitian diperoleh:(1) Hasil analisis analisisregresi
linear sederhana bahwa variabel X (produk) sebesar 0,531 dannilai konstanta
sebesar 20,380. Nilai koefisien korelasinya sebesar sebesar 0,531 dengan standart
error 0,431,dengan demikian bahwa produk simpanan peduli siswa dalam
mempengaruhi motivasi menabung sebesar 20,38% dengan nilai koefisien
korelasinya sebesar 53,1% dengan standart error 43,1%. Dan sejauh mana
variabel indepen dalam menerangkan variabel dependen maka dilakukan analisis
uji t yang mendapatkan nilaisig 0.000 lebih keci dari 0,05, (2) Hasil analisis
dengan menggunakan Koefesiensi determinasi (R 2 ) menghasilkan nilai sebesar
12
0,378. Dengan demikian 37,8 % produk simpanan peduli siswa mepengaruhi
motivasi menabung. Sedangakan sisanya sebesar 62.2% dipengaruhi oleh hal lain
Berdasarkan data di atas dapat disimpulkan (1). Ada pengaruh produk
simpanan peduli siswa terhadap motivasi menabung orang tua siswa-siswi MTs
At-Taufiqiyah di KSPS BMT UGT Sidogiri dengan keunggulan produk tabungan
yang berupa bebas biaya administrasi bulanan, nisbah bagi hasil setiap bulannya
dan beasiswa Rp. 150.000,- apabila tabungannya mencapai Rp.5.000.000,- per 5
bulan. (2). Tabungan peduli siswa dalam memotivasi siswa menabung bisa
dikatakan cukup dikarenakan produk tabungan tesebut sangat memberikan
Tidak tersedia versi lain