Text
Pengaruh Pengelolaan Kearsipan Terhadap Efisiensi Kerja Pegawai Pada Bank Pembiyaan Rakyat Syariah (BPRS) Bhakti Sumekar
ABSTRAK
Moh.Imam, 2017 Pengaruh Pengelolaan Kearsipan Terhadap Efisiensi Kerja
Pegawai Pada Bank Pembiyaan Rakyat Syariah (BPRS) Bhakti Sumekar,
Program Studi Perbankan Syariah, Jurusan Ekonomi dan Bisnis Islam,
Pembimbing: Dr. Erie Hariyanto S.H,M.H.
Kata Kunci: Pengelolaan Kearsipan, Dan Efisiensi Kerja
Perkembangan ilmu dan teknologi yang sangat pesat dewasa ini sangat
berpengaruh terhadap kemajuan bisnis di sektor pemerintahan dan swasta, Untuk
memajukan usaha bisnis di perlukan dukungan manajemen yang tepat. Untuk
mengelola manajemen diperlukan informasi yang teliti, tepat dan cepat seperti
halnya pada kantor Bank Pembiyaan Rakyat Syariah (BPRS) Bhakti Sumekar.
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh sebuah masalah yang terdapat di kantor Cabang
BPRS Bhakti Sumekar yaitu dalam kegiatan pengelolaan kearsipan. Adapun
pengelolaan kearsipan masih sedikit mengalami kendala dalam bidang pemberkasan.
Bahwasanya, kurangnya tenaga yang terampil dalam hal pengelolaan kearsipan atau
seorang arsiparis yang khusus untuk merangkap semua pemberkasan di kantor
tersebut. Sehingga dalam pengelolaan arsip tersebut meliputi bagian admin, bagian
Operasional dan accounting
Hal ini tentunya dapat menghambat pekerjaan kantor. Oleh karena itu
diperlukan adanya pengelolaan kearsipan yang baik dan teratur sehingga dapat
memudahkan para pegawai untuk penyimpanan, penempatan dan menemukan
kembali arsip dalam waktu yang cepat. Penataan arsip merupakan salah satu aspek
yang harus diterapkan dalam pencapaian tujuan kantor guna menunjang peningkatan
produktivitas dan efisiensi kerja kantor. Dengan demikian komunikasi kerja pegawai
akan semakin lancar, sehingga koordinasi dan pengawasan semakin mudah.
Sehingga penelitian skripsi ini dilakukan untuk mengetahui apakah terdapat
Pengaruh Pengelolaan Kearsipan Terhadap Efisiensi Kerja Pegawai Pada Bank
Pembiyaan Rakyat Syariah (BPRS) Bhakti Sumekar. Berdasarkan hasil penelitian
skripsi ini, terbukti bahwa pengelolaan kearsipan berpengaruh terhadap efisisensi
kerja pada pegawai BPRS Bhakti Sumekar. Secara metode penelitian, penelitian ini
adalah jenis penelitian asosiatif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif.
Populasi dalam penelitian ini adalah pegawai Bank Pembiyaan Rakyat Syariah
(BPRS) Bhakti Sumekar, dengan metode sampling jenuh (sensus).
Teknik analisa adalah analisis regresi berganda. Hasil regresi menunjukkan
bahwa variabel pengelolaan kearsipan berpengaruh signifikan terhadap efisiensi
kerja. terbukti dengan melihat hasil pengujian statistik dengan metode uji F, di mana
tingkat signifikan yang diperoleh lebih kecil yakni sebesar 0,000 dari standart
signifikan yakni 5% atau 0,05 dan perbandingan antara F hitung dan F tabel , dimana Nilai
F hitung >F tabel (8,579>2,99), maka dapat disimpulkan bahwa pengelolaan kearsipan
memiliki pengaruh yang signifikan terhadap efisiensi kerja pegawai pada Bank
Pembiyaan Rakyat Syariah (BPRS) Bhakti Sumekar.
Besarnya pengaruh pengelolaan kearsipan secara parsial terhadap efisiensi
kerja dengan model Summary (adjust R square) diketahui dari determinasi regresi R 2
dengan kontribusi sebesar 45,7%, sedangkan selebihnya yaitu 54,3% dipengaruhi
oleh variabel lain yang tidak di ajukan dalam penelitian ini
Tidak tersedia versi lain