Text
GAYA KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN DI MTs BUSTANUL ULUM WARU
Gaya kepemimpinan yang efektif madrasah keberhasilan suatu lembaga pendidikan .keberhasilan lembaga pendidikan diperlukan seorang pemimpin yang mampu dalam mempin sebuah lembaga pendidikan. Salah satu tugas kepala sekolah adalah meningkatkan mutu pendidikan pada lembaga pendidikan yang dipimpin. Ditegaskan bahwa tugas utama adalah meningkatkan mutu pendidikan, maka meningkatnya mutu pendidikan ditandai dengan meningkatnya hasil belajar siswa.
Ada tiga permasalalahan yang menjadi pokok kajian dalam penelitian ini, pertama, bagaimana gaya kepemimpinan kepala sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di MTs Bustanul Ulum Waru. Kedua, bagaimana kendala kepemimpinan kepala sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di MTs Bustanul Ulum Waru. Ketiga, bagaimana upaya yang dilakukan kepla sekolah dalam mengatasi kendala dalam meningkatkan mutu pendidikan di MTs Bustanul Ulum Waru.
Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kualitatif karena dengan tujuan untuk mendeskripsikan fenomena-fenomena yang sesuai dengan lokasi penelitian, melalui wawancara, observasi dan dokumentasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: pertama, gaya kepemimpinan kepala sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di MTs Bustanul Ulum Waru yaitu gaya kepemimpinan demokratis gaya ini juga dikenal dengan gaya partisipatif. Diantaranya ciri-ciri kepemimpinan demokratis yaitu: (a). mengarahkan: Dalam kedudukannya sebagai pengarah kepala sekolah senantiasa memberikan arahan petunjuk terhadap tugas yang dilaksanakan guru. Arahan yang diberikan oleh kepala sekolah kepada guru menyangkut jenis tugas yang yang akan dikerjakan dan diselesaikan, cara mengerjakan dan menyelesaikan tugas, pelaksanaan dan tugas tanggung jawab. (b). mendukung: setiap program atau kegiatan yang dilakukan dengan baik. Namun program atau kegiatan yang didukung oleh kepala sekolah sangat baik. (c). berpartisipasi: kepala sekolah tidak hanya memberikan pentujuk dan arahan kegiatan yang dilaksanakan di sekolah. (d). dan berorientasi: orientasi kepada tugas adalah bahwa kepala sekolah menyusun tujuan yang menantang para guru. Kedua, kendala kepemimpinan kepala sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di MTs Bustanul Ulum Waru Kendala yang dihadapi oleh kepala sekolah adalah minimnya pemahaman siswa dan wali siswa terhadap pentingnya pendidikan yang bermutu, sarana prasarana yang belum memadai seperti perpustakaan dll, kurikulum yang sering berubah. Ketiga, upaya yang dilakukan kepla sekolah dalam mengatasi kendala dalam meningkatkan mutu pendidikan di MTs Bustanul Ulum Waru sudah ada upaya dalam mengatasi kendala karena hal tersebut merupakan tanggung jawab yang harus kami atasi agar minat siswa tidak berkurang terhadap pendidikan dan juga lebih mudah dalam pencapayan mutu pendidikan. Upaya yang dilakukan oleh kepala sekolah dalam mengatasi kendala adalah melakukan pendekatan, mengarahkan peserta didik ke arah tujuan, mengadakan rapat antara pihak lembaga dengan wali siswa, melengkapi sarana dan prasarana yang dibutuhkan.
Tidak tersedia versi lain