Text
Pengaruh Kompetensi Kepribadian Guru PAI Terhadap Pembentukan Kepribadian Siswa di MTs. Matsaratul Huda Dabuan Tlanakan Pamekasan Tahun Pelajaran 2013-2014
ABSTRAK
Abdul Wafi, 2014, Pengaruh Kompetensi Kepribadian Guru PAI Terhadap Pembentukan Kepribadian Siswa di MTs. Matsaratul Huda Dabuan Tlanakan Pamekasan Tahun Pelajaran 2013-2014, Skripsi, Program Studi PAI, Jurusan Tarbiyah, Pembimbing: Dra. Hj. Mariatul Qibtiyah. M.Ag.
Kata Kunci: Pengaruh Kompetensi, Pembentukan Kepribadian.
Pendidikan merupakan kebutuhan yang mutlak bagi kehidupan manusia, karena melalui pendidikan manusia dapat membentuk kepribadiannya, mengembangkan potensinya, menentukan prestasi dan produktivitas. Dan yang paling penting, pendidikan dapat memberikan kontribusi yang besar dalam membentuk kemajuan bangsa.
Pendidikan erat kaitannya dengan pembentukan kepribadiaa. Oleh karena itu, permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah adakah pengaruh dan seberapa besar pengaruh dan seberapa besar pengaruh kompentensi kepribadian guru PAI terhadap pembentukan kepribadian siswa di MTs. Matsaratul Huda Dabuan Tlanakan Pamekasan Tahun Pelajaran 2013-2014.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui, menganalisa dan membuktikan ada tidaknya dan seberapa besar pengaruh kompetensi kepribadian guru terhadap pembentukan kepribadian siswa di MTs. Matsaratul Huda Dabuan Tlanakan Pamekasan Tahun Pelajaran 2013-2014.
Penelitian ini mempunyai 2 variabel yaitu kompetensi kepribadian guru sebagai variabel bebas (X) dan kepribadian siswa sebagai variabel terikat (Y). Lokasi penelitian ini dilaksanakan di MTs. Matsaratul Huda Dabuan Tlanakan Pamekasan Tahun Pelajaran 2013-2014. dengan populasi 75 orang. Karena subjek yang diteliti kurang dari 100, maka penelitian ini disebut dengan penelitian populasi.
Penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan analisis data statistik, yaitu Teknik Korelasi Product moment.
Proses pengumpulan data tentang kompetensi kepripadian guru terhadap pembentukan kepribadian siswa dilakukan dengan cara menyebarkan angket kepada seluruh subjek. Metode interview, observasi non partisipan dan dokumentasi digunakan sebagai pelengkap.
Dari analisis data diperoleh kesimpulan bahwa kompetensi kepribadian guru berpengaruh positif terhadap pembentukan kepribadian siswa di MTs. Matsaratul Huda Dabuan Tlanakan Pamekasan Tahun Pelajaran 2013-2014. Hal ini tebukti adanya nilai r kerja sebesar 0,6264 yang lebih tinggi dari harga kritik product moment baik pada interval kepercayaan 95% sebesar 0,227 atau interval kepercayaan 99% sebesar 0,296 dan pengaruh tersebut dengan interpretasi cukup. Sebab nilai r kerja sebesar 0,6264 berada di antara 0,600 – 0,800 dengan interpretasi cukup. Dengan demikian maka hipotesis pertama diterima namun hipotesis kedua ditolak.
Tidak tersedia versi lain