Text
Rendahnya Minat Baca Siswa terhadap Materi Pendidikan Agama Islam Melalui Perpustakaan di Madrasah Tsanawiyah BustanulUlum, Sejati, Camplong, Sampang
ABSTRAK
Suhartono 2014, Rendahnya Minat Baca Siswa terhadap Materi Pendidikan Agama Islam Melalui Perpustakaan di Madrasah Tsanawiyah BustanulUlum, Sejati, Camplong, Sampang. Skripsi, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Pamekasan, Jurusan Tarbiyah, Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI), Pembimbing FatekhulMujib, S.Ag, M.Si
Kata Kunci : Rendahnya Minat Baca Siswa, Perpustakaan Sekolah.
Ada tiga permasalahan yang menjadi rumusan masalah dalam skripsi ini yang pertama, Mengapa siswa di Madrasah Tsanawiyah BustanulUlum Sejati, tidak berminat membaca materi pendidikan agama Islam di perpustakaan?kedua, apa faktor yang menghambat siswa mempelajari materi pendidikan agama Islam di perpustakaan? ketiga, apa upaya guru dalam menarik minat siswa untuk mempelajari materi pendidikan agama Islam di perpustakaan?
Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu : pertama, Untuk mengetahui mengapa siswa di Madrasah Tsanawiyah BustanulUlum Sejati, tidak berminat membaca materi pendidikan agama Islam di perpustakaan. kedua, Untuk mengetahui apa saja faktor yang menghambat siswa mempelajari materi pendidikan agama Islam di perpustakaan. ketiga,Untuk mengetahui apa upaya guru dalam menarik minat siswa untuk mempelajari materi pendidikan agama Islam di perpustakaan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan jenis deskriptif. Data yang diperoleh dengan cara wawancara, observasi, dan dokumentasi. Tehnik pengecekan keabsahan data melalui perpanjangankeikutsertaan, ketekunan peneliti, dan triangulasi.
Hasil penelitian dapat penelitian simpulkan pertama, Mengapa siswa di Madrasah Tsanawiyah BustanulUlum Sejati, tidak berminat membaca materi pendidikan agama Islam di perpustakaan, karena mayoritas siswa-siswi yang ada di sekolah MTs BustanulUlum Sejati, Camplong, Sampang, ini tergolong kurang akan kesadaran pendidikannya begitu juga karena orang yang kurang bahkan tidak memberikan suportkepada anak-anaknya, dan mereka (siswa), begitu kurang suka terhadap pelajaran Pendidikan Agama Islam.kedua,faktor yang menghambat siswa mempelajari materi pendidikan agama Islam di perpustakaan adalah selain dari siswa yang memang tidak begitu menyukai pelajaran PAI siswa juga hanya menyenangi materi yang ada kaitannya dengan cerita-cerita dan koleksi buku PAI yang tersedia kurang menarik dan memadai khususnya yang berkaitan dengan materi yang dikemas dengan bentuk cerita dan kurangnya sarana, prasarana yang adasehingga adanya perpustakaan tidak dapat menarik minat baca siswa untuk belajar bersama di perpustakaan.ketiga,upaya guru dalam menarik minat siswa untuk mempelajari materi pendidikan agama Islam di perpustakaan adalah kepala sekolah melalui guru PAIdengan strategi untuk kesadaran sisiwa dengan cara guru memberikan tugas untuk membaca dan belajar di Perpustakaan
Tidak tersedia versi lain